Kamis, 12 September 2019

SMK MEGA LINK MAJENE BUAT LOMPATAN


Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) mesti membuat lompatan pembelajaran agar kesenjangan antara lulusan dengan kebutuhan dunia kerja dan industri tidak terlalu jauh. Upaya tersebut diharapkan dapat meningkatkan keterserapan lulusan SMK di dunia kerja. Kepala SMK Mega Link Majene Anwar Kamaruddin, S.Pi mengakui, saat ini industri bergerak begitu cepat, yang sudah masuk era baru, era industri 4.0. Akibatnya tidak sedikit dari lembaga pendidikan yang tertinggal. Kondisi ini menyebabkan terjadinya kesenjangan antar kebutuhan industri dan lulusan SMK.

Tak heran, berbagai terobosan yang inovatif, kreatif dan berkelanjutan SMK hadir untuk mempersiapkan lulusan tenaga kerja menengah mandiri menjawab keresahan akan kehidupan teknologi tentunya mampu mencetak lapangan kerja sesuai kompetensi keahlian masing-masing lulusan. Kecepatan perkembangan teknologi pada dunia usaha dan dunia industri semakin memacu dan menjadi tantangan generasi 4.0 misalnya kita berkutat di pengkabelan, mereka sudah menggunakan wireless sehingga diperlukan suatu terobosan mempersiapkan dan mencetak lulusan yang siap kerja.

Dengan alasan tersebut, dalam forum MKKS SMK se Kabupaten Majene dengan berani tampil pertama Kepala SMK Mega Link Majene Anwar Kamaruddin, S.Pi menyatakan SMK Mega Link siap menggunakan Software Manajemen Sekolah XCOOL demi menghadapi persaingan global. Dengan memanfaatkan teknologi informasi akan dapat membantu sekolah lebih produktif karena banyak pekerjaan-pekerjaan operasional yang dapat digantikan oleh komputer.

XCOOL Digital Innovation merupakan perusahaan yang bergerak dibidang IT Solution, yang memiliki visi untuk meningkatkan produktifitas organisasi dan efisiensi kinerja lembaga pendidikan dengan memudahkan para guru, staff dan orang tua siswa dalam memantau perkembangan anak melalui sistem informasi manajemen sekolah yang dapat di akses melalui website dan aplikasi mobile (smartphone).

Saat ini, XCOOL merupakan sebuah software manajemen sekolah yang dapat mengintegrasikan semua kebutuhan dalam manajemen operasional sekolah dan menjadi one stop solution dalam hal administrasi, akademik, komunikasi, E-Learning Platform, SDM, enrollment, finance, dan bimbingan konseling sekolah.

#smkmegalink

#bisahebat


Bapak Drs. Sudarfiana, MM (Ketua MKKS) saat membuka MKKS SMK se Kab. Majene 12 Sep 2019 terkait sosialisasi penggunaan Apl XCool

Foto: Chief Executive Officer (CEO) XCOOL Digital Innovation saat memaparkan penggunaan aplikasi XCOOL dalam forum MKKS SMK Se Kab. Majene

Sesi tanya jawab perihal kelebihan XCOOL

Foto bersama CEO XCOOL dengan Guru dan Staff SMK Mega Link Majene


0 komentar:

Posting Komentar